sfidn - 7 Gerakan Melatih Kelenturan, Kaku di Tubuh Langsung Hilang

7 Gerakan Melatih Kelenturan, Kaku di Tubuh Langsung Hilang

sfidn.com – Melatih kelenturan bisa Anda lakukan di rumah dengan cara yang mudah. Tidak perlu waktu yang lama dan tidak harus di tempat yang luas, Anda bisa menjaga serta mengembalikan fleksibilitas tubuh dengan cepat. 

Pada artikel ini, Anda akan menemukan tujuh rekomendasi gerakan kelenturan yang bisa Anda latih di rumah atau di mana pun Anda berada agar tubuh tidak terasa kaku lagi.  

 

Baca Juga: 

5 Contoh Gerakan Peregangan Statis yang Mudah Dilakukan

 

Apa yang Terjadi Jika Jarang Melatih Kelenturan Tubuh?

Hampir setiap hari kita menghabiskan waktu untuk belajar, bekerja, atau pun bermain gim. Semua aktivitas tersebut membuat kita duduk terpaku untuk waktu yang lama. 

Hingga pada akhirnya, tubuh menjadi kaku karena Anda tidak banyak bergerak atau pun menyisihkan waktu untuk melakukan peregangan atau latihan kelenturan. 

Tubuh yang kaku bisa membuat Anda malas, tidak produktif, sulit bergerak, serta merasakan nyeri di beberapa area tubuh yang krusial. 

Jika dibiarkan semakin lama maka akan menghambat aktivitas harian Anda hingga menimbulkan masalah kesehatan yang jauh lebih serius, misalnya saja kerapuhan pada tulang dan nyeri sendi akut.

 

Baca Juga: 

Melakukan Peregangan di Atas Meja

 

Inilah 7 Gerakan untuk Melatih Kelenturan

Meskipun aktivitas Anda sangat padat namun sebaiknya Anda tetap meluangkan sedikit waktu untuk melatih kelenturan tubuh. 

Anda tidak perlu pergi ke pusat kebugaran karena dengan di rumah saja Anda dapat melatih kelenturan dengan optimal. Caranya dengan melakukan beberapa gerakan berikut ini:

1. Hamstring Stretch

Hamstring merupakan rangkaian otot yang berada di belakang paha Anda. Area ini sering mengalami kekakuan, terlebih lagi jika Anda duduk seharian atau berolahraga tanpa pemanasan. 

Anda dapat melatih kelenturan hamstring di rumah dengan cara:

-    Duduklah di lantai dan luruskan kaki ke depan
-    Perlahan-lahan tekuk tubuh Anda ke depan untuk mencapai ujung kaki.
-    Jaga punggung tetap lurus dan tahan posisi selama 15-30 detik. Ulangi beberapa kali.

2. Quadriceps Stretch

Quadriceps merupakan otot yang terletak di depan paha dan berperan penting dalam menggerakkan sendi lutut yang Anda gunakan untuk berjalan, menendang, melompat, dan lain sebagainya. 

Anda dapat melatih kelenturan otot tersebut dengan cara:

-    Berdiri tegak dengan kedua kaki rapat. 
-    Tekuk satu kaki ke belakang Anda dan peganglah pergelangan kaki tersebut menggunakan tangan.
-    Tarik pergelangan kaki ke arah pantat Anda dan tahan posisi selama 15-30 detik. Ganti kaki dan ulangi gerakan ini.

3. Lower Back Stretch 

Peregangan Punggung Bawah sangat penting untuk dilakukan karena banyak orang yang mengalami nyeri pada area tersebut karena jarang dilatih kelenturannya. 

Cara meregangkan area punggung bawah, yakni: 

-    Berbaring terlentang dengan kedua kaki ditekuk.
-     Lalu, tarik salah satu kaki ke arah dada sambil menjaga bahu tetap menyentuh lantai. 
-    Tahan posisi selama 15-30 detik dan lakukan dengan kaki yang lain.

 

--- Related Article ---

 

4. Shoulder Rotation

Bahu menjadi area yang paling sering mengalami kekakuan akibat jarang digerakkan atau bisa juga karena mengalami ketegangan setelah seharian bekerja atau belajar. 

Memutar bahu secara rutin dapat melemaskan otot yang tegang. Cobalah meregangkannya dengan cara:

-    Berdiri tegak dengan kedua lengan menggantung di samping. 
-    Putar bahu Anda secara bergantian ke depan dan ke belakang dalam gerakan melingkar. 
-    Lakukan gerakan ini secara perlahan dan kontrol yang tepat. 

5. Chest Stretch

Jika Anda ingin menjaga kelenturan dada agar tidak mengalami sesak napas maka caranya sebagai berikut: 

-    Berdiri tegak di depan dinding atau pintu.
-    Letakkan tangan Anda pada permukaan yang datar dan luruskan lengan. 
-    Kemudian, ambil langkah mundur dengan satu kaki hingga Anda merasakan peregangan di dada.
-    Tahan posisi selama 15-30 detik dan lakukan sisi yang lain.

6. Neck Stretch

Selain bahu, leher juga menjadi area yang paling sering mengalami ketegangan, kekakuan, dan rasa pegal luar biasa. 

Anda bisa melatih kelenturannya dengan melakukan peregangan Leher. Caranya: 

-    Duduklah dengan posisi tegak. 
-    Kemudian, perlahan-lahan miringkan kepala Anda ke satu sisi, tahan posisi selama beberapa detik, lalu kembali ke tengah. Ulangi pada sisi yang lain.

7. Upper Back Stretch 

Punggung bagian atas yang terasa kaku bisa membuat Anda merasa sangat tidak nyaman. Selain timbul rasa nyeri, Anda juga bisa merasa sesak dan lemas. 

Cobalah melakukan gerakan kelenturan khusus untuk punggung bagian Atas dengan cara: 

-    Duduk dengan posisi tegak dan rapatkan kedua tangan di belakang kepala. 
-    Posisikan siku membentuk sudut 90 derajat. Tarik tangan Anda ke belakang sejauh mungkin tanpa menyebabkan ketidaknyamanan. 
-    Tahan posisi selama beberapa detik, lalu kembali ke posisi awal.

Supaya mendapatkan manfaat yang optimal dari latihan kelenturan, lakukan gerakan-gerakan di atas minimal dua hingga tiga kali dalam seminggu. 

Penting untuk tetap konsisten dan tidak memaksakan diri saat melakukan gerakan peregangan agar kekakuan yang terjadi pada tubuh Anda bisa hilang dengan cepat. Jadi, selamat berlatih. ***
 


 
Tags:
#peregangan  #kaku 
0 Comment
Leave Your Comment

Latest Article