sfidn - Bagaimana Menjadi Morning Workout Person dalam 7 Hari?

Bagaimana Menjadi Morning Workout Person dalam 7 Hari?

sfidn.com - Ketahui langkah-langkah konkrit untuk membantu Anda menjadi seorang Morning Workout Person hanya dalam waktu hanya 7 hari saja.

 

Apa yang Dimaksud dengan Morning Workout Person?

Secara sederhana, Morning Workout Person adalah individu yang konsisten dalam melakukan olahraga atau latihan fisik di pagi hari. 

Keuntungan dari menjadi Morning Workout Person adalah mendapatkan peningkatan energi dan konsentrasi yang signifikan di pagi hari, tingkat kebugaran yang semakin tinggi, serta adanya perbaikan pada kualitas tidur di malam hari.

 

Menjadi Morning Workout Person dalam 7 Hari

Sayangnya, tidak banyak orang yang sanggup menjadi Morning Workout Person karena berbagai alasan. Misalnya seperti aktivitas yang padat, merasa ngantuk atau lelah, atau pun malas membangun kebiasaan baru meskipun itu adalah hal yang positif.

Namun jika Anda ingin merubah kebiasaan dengan menjadi Morning Workout Person, Anda bisa memulainya dengan cara sederhana yang diterapkan dalam tujuh hari, lalu dilakukan berulang-ulang selama 3 bulan ke depan.

Habit atau kebiasaan bisa berubah jika Anda melakukan sesuatu selama tiga bulan penuh. Kami akan berikan langkah-langkah menjadi Morning Workout Person hanya dalam 7 hari, berikut rutinitas lengkapnya.

 

Hari ke-1: Mulai dari Hal-hal yang Kecil

Mulailah dengan menetapkan alarm di waktu yang sama setiap pagi. Kemudian, minumlah segelas air putih segera setelah bangun dan langsung rapikan tempat tidur Anda untuk membangun motivasi dan semangat.

Jangan langsung membebani diri dengan target berat. Mulailah dengan langkah-langkah kecil untuk membiasakan tubuh dan pikiran dengan rutinitas baru.

 

Hari ke-2: Minum Air Dingin

Di hari ke-2, tetap lakukan apa yang Anda kerjakan di hari pertama tapi ubah air putih Anda yang bersuhu netral dengan air dingin. 

Minum air dingin di pagi hari dapat memberikan dorongan kejut bagi tubuh dan membantu meningkatkan kewaspadaan dan kesegaran.

Air dingin juga dapat meningkatkan metabolisme, membantu pembakaran lemak, dan meningkatkan ketahanan tubuh terhadap stres.

 

Hari ke-3: Lakukan Sedikit Peregangan

Di hari ke-3, lakukan hal yang sama dengan apa yang sudah Anda kerjakan di hari ke-1 dan ke-2. Kemudian, tambahkan aktivitas dengan melakukan sedikit peregangan.

Peregangan di pagi hari akan membantu meningkatkan sirkulasi darah dan mempersiapkan otot untuk aktivitas fisik. Fokus pada peregangan leher, bahu, dan kaki untuk meredakan kekakuan setelah tidur.

Latihan peregangan dapat membantu meningkatkan fleksibilitas, mengurangi risiko cedera, dan membuat tubuh lebih siap untuk latihan yang lebih intens.

 

Hari ke-4: Lakukan Yoga Ringan

Di hari ke-4, Anda bisa melanjutkan aktivitas yang sama pada hari ke-1 sampai ke-3. Setelah itu, cobalah untuk melakukan yoga ringan.

Pilih rangkaian gerakan yoga yang sederhana untuk meningkatkan fleksibilitas dan kekuatan. Praktikkan pernapasan dalam untuk menenangkan pikiran dan mengurangi stres.

Yoga dapat membantu membangun kesadaran tubuh, meningkatkan keseimbangan, dan meredakan ketegangan otot.

 

Hari ke-5: Cobalah untuk Melakukan Meditasi

Di hari ke-5, tetap lanjutkan kegiatan di hari ke-1 sampai ke-4, lalu tambahkan sesi meditasi. Tidak perlu lama, cukup sekitar 5-10 menit untuk membantu meningkatkan konsentrasi dan memperbaiki suasana hati.

Meditasi pagi dapat memberikan kejernihan pikiran dan meningkatkan kemampuan mengelola tekanan sehari-hari.

 

Hari ke-6: Minum Air yang Ditambahkan Daun Mint

Di hari ke-6, Anda tetap harus melanjutkan aktivitas yang sama seperti hari ke-1 sampai 5. Namun, bedanya Anda perlu menambahkan daun mint di dalam air minum dingin.

Air dingin dengan daun mint di pagi hari dapat memberikan sensasi segar dan meningkatkan kewaspadaan. 

Mint memiliki sifat penyegaran yang dapat membantu menyegarkan napas, meredakan perut kembung, dan memberikan rasa kesegaran yang menyenangkan.

 

Hari ke-7: Tingkatkan Intensitas Latihan

Di hari ke-7, Anda bisa menerapkan kegiatan di hari ke-1 sampai ke-3 ditambah dengan rutinitas minum campuran air dingin dan mint. Sedangkan yoga dan meditasi bisa Anda ubah menjadi latihan fisik yang lebih intens.

Sesuaikan program latihan dengan preferensi pribadi Anda, apakah itu kardio, angkat beban, atau kombinasi keduanya.

 

Setelah berhasil melalui rutinitas 7 hari ini, tetap lanjutkan selama 1-3 bulan ke depan. Anda bisa sambil memperkaya jenis latihan atau  workout yang Anda lakukan.

Dengan rutin melakukan langkah-langkah yang kami berikan, Anda bisa menjadi Morning Workout Person dan kebiasaan tersebut akan Anda terus lakukan tanpa merasa kesulitan. Jadi, selamat mencoba.

 

--- Related Article ---

 


 
Tags:
#olahraga pagi 
0 Comment
Leave Your Comment

Latest Article