sfidn - Begini Cara Makan Buah Plum untuk Diet yang Benar

Begini Cara Makan Buah Plum untuk Diet yang Benar

sfidn.com - Buah plum kini sedang digandrungi oleh masyarakat karena dianggap sebagai super fruit yang dapat membakar lemak, menurunkan berat badan, dan melancarkan pencernaan. Nah, cara makan buah plum untuk diet bisa saja berbeda-beda pada setiap orang. Ada yang suka mengonsumsinya secara langsung, ada pula yang lebih suka memakannya sebagai salad. Lantas, seperti apa sih cara makan buah plum yang benar saat diet? Yuk, cari tahu infonya di sini!

Khasiat buah plum

Plum adalah buah yang kaya akan vitamin, serat, dan antioksidan yang mampu melancarkan pencernaan. Kandungan antioksidan, vitamin C, dan beta-carotene pada buah plum terbukti dapat menurunkan risiko kanker usus dan penyakit jantung. Tingkat indeks glikemiknya yang rendah tidak akan membahayakan penderita gula darah tinggi.

Buah plum juga berkhasiat untuk memperkuat tulang dan otot, serta mengurangi tekanan darah dan kolesterol. Selain itu, plum merupakan buah berkalori rendah, hanya 30 Kalori dalam 1 buah dan tidak mengandung lemak. 

Secara keseluruhan, buah plum kaya zat gizi dan rendah kalori, sehingga cocok dikonsumsi saat diet. Tidak salah jika plum dianggap sebagai super fruit karena banyaknya manfaat yang terkandung di dalamnya.

Buah plum bisa dimakan langsung, bisa pula dalam bentuk yang dikeringkan. Berbeda jenis, berbeda juga kandungan gizinya. Plum kering atau prune memiliki indeks glikemik yang lebih tinggi dan karbohidrat yang lebih terkonsentrasi. Meski demikian, plum kering masih tergolong sebagai camilan yang rendah kalori dan gula.

Saat Anda membeli plum, pilihlah buah yang montok dengan warna kulit merah gelap. Jika terasa lunak saat digenggam, berarti buah plum tersebut sudah matang. Untuk mematangkan buah plum di rumah, simpan dalam bungkusan koran tertutup di suhu ruang. Apabila sudah melunak, plum siap dimakan atau disimpan di dalam kulkas. Setelah mengenal buah plum lebih lanjut, mari simak berbagai cara makan buah plum untuk diet yang sukses.

4 Cara makan buah plum untuk diet

Ada beberapa cara makan buah plum dalam bentuk hidangan yang menarik tanpa kehilangan zat gizinya. Sebelum mengolah buah plum, pastikan Anda mencucinya terlebih dahulu dengan air dingin. Hindari mencuci buah plum jika Anda tidak berencana untuk segera mengonsumsinya, agar kandungan gizinya tidak terbuang.

Di lain sisi, beberapa orang mungkin tidak suka memakan buah plum dengan kulitnya, tapi kulit buah plum juga mengandung serat dan antioksidan yang bermanfaat untuk tubuh. Kulit buah plum bisa Anda kupas dengan pisau secara hati-hati dan buang bijinya sebelum dikonsumsi.

1. Dimakan langsung

Cara makan buah plum yang paling praktis adalah mengonsumsinya langsung. Simpan buah plum segar di dalam kulkas dan makanlah dalam keadaan dingin. Ini merupakan cara termudah untuk memakan buah plum dan mendapatkan segala nutrisi serta manfaat terbaik plum. Rasa manis dan asam dari buah ini cocok sekali disantap kala Anda sedang bersantai sambil menonton acara TV favorit atau sebagai camilan sehat sebelum makan malam.

2. Dikeringkan terlebih dahulu

Metode ini berfungsi untuk menjaga kesegaran buah plum di setiap musim. Buah plum banyak dijual sekitar bulan Mei dan September, sehingga Anda dapat membeli buah plum dalam jumlah banyak dan mengeringkan beberapa agar bisa dikonsumsi sepanjang tahun. 

Cara mengolah buah plum kering sangat mudah, yaitu:

  • Potong buah plum yang sudah dicuci dan dibuang bijinya menjadi dua. 
  • Taruh irisan buah plum ke atas loyang yang telah dilapisi kertas perkamen.
  • Panggang di oven bersuhu sekitar 50oC selama 4-8 jam. 
  • Pastikan buah plum mengerut dan tidak hangus selama proses pengeringan menggunakan oven.

Jika Anda tidak memiliki oven, tidak perlu khawatir karena buah plum juga dapat dikeringkan di bawah sinar matahari. Sebelumnya, pastikan cuaca cerah dan berangin untuk proses pengeringan yang optimal. 

  • Letakkan irisan buah plum di atas nampan dan keringkan tepat di bawah panas matahari. 
  • Pindahkan nampan berisi irisan buah plum ke tempat yang teduh di malam hari, karena angin malam dapat mengembalikan kelembaban pada buah plum. 
  • Proses pengeringan bisa berlangsung selama berhari-hari.

Terakhir, jangan lupa disimpan dalam wadah tertutup di tempat yang sejuk. 

Dalam berbagai studi, buah plum kering terbukti berkhasiat dalam menunda rasa lapar dan mengurangi berat badan. Hal ini dikarenakan kandungan gula dan kalori yang lebih tinggi, serta zat gizinya tetap terjaga. Khasiat lainnya juga termasuk melancarkan pencernaan yang berpengaruh secara langsung ke penurunan berat badan. Kandungan zat besinya juga membantu Anda terhindar dari gejala anemia yang sering dialami saat menjalani diet.

3. Membuat smoothie plum

Smoothie merupakan minuman yang cepat disajikan dan dikonsumsi. Kaya akan nutrisi dan dapat mengenyangkan perut, smoothie jadi pilihan tepat jika Anda sedang dikejar waktu. Cara membuat smoothie plum, yaitu:

  • Masukkan 3 buah plum yang sudah dipotong-potong ke dalam blender.
  • Tambahkan ¼ gelas jus apel, ¼ gelas blueberry, ½ sendok teh bubuk kayu manis, serta beberapa es batu ke dalam blender. 
  • Blend hingga diperoleh tekstur yang diinginkan.
  • Tuangkan ke dalam gelas dan segera nikmati.
--- Related Article ---

4. Salad buah plum

Cara makan buah plum selanjutnya adalah dalam bentuk salad yang cocok dijadikan sebagai camilan sehat atau pelengkap makan siang dan malam Anda.

Berikut resep sederhana untuk membuat salad plum:

  • Tuang sedikit minyak zaitun, garam, dan lada pada irisan buah plum. 
  • Panggang buah plum yang sudah dibumbui bersama dengan potongan daging ayam.
  • Tambahkan pasta (macaroni atau penne) yang telah direbus ke dalam mangkuk bersama dengan potongan basik, parsley, lokio, dan parutan keju.
  • Aduk semua bahan dengan saus yang dibuat dari 1 sendok makan mustard, 1 sendok teh cuka, 1 sendok teh gula, serta sedikit minyak zaitun, garam, dan lada. 
  • Hidangan pun siap untuk disajikan. 

Campuran sayur, buah plum, serta potongan daging ayam panggang yang rendah lemak dan kaya protein menjadikan menu ini ideal untuk program diet Anda.

Beberapa cara makan buah plum di atas dapat memudahkan Anda memasukkan buah plum ke dalam menu diet Anda. Tidak ada salahnya jika Anda ingin membeli ekstrak plum, tapi alangkah lebih baik jika Anda mengolahnya sendiri di rumah. Imbangi juga diet buah plum dengan gaya hidup yang sehat dan olahraga yang teratur. 

Sangat disarankan agar Anda mengonsumsi buah plum maksimal 44-87 gram setiap hari, agar terhindar dari berbagai efek samping seperti diare. Jika Anda ingin minum jus plum, pastikan tidak ada tambahan gula di dalamnya. Kini, Anda siap untuk memiliki tubuh sehat dan ideal dengan diet buah plum.

 

Referensi:

  • https://www.healthline.com/nutrition/benefits-of-plums-prunes
  • https://www.researchgate.net/publication/298899398_A_Systematic_Review_on_the_Health_Effects_of_Plums_Prunus_domestica_and_Prunus_salicina
  • https://www.caloriesecrets.net/plums-for-weight-loss/
  • https://health.howstuffworks.com/wellness/food-nutrition/natural-foods/natural-weight-loss-food-plums-ga.htm
  • http://www.irjponline.com/admin/php/uploads/1067_pdf.pdf

 
Tags:
#buah plum  #cara makan buah plum  #diet buah plum 
0 Comment
Leave Your Comment

Latest Article