Cara Membedakan Madu Asli dan Palsu dengan Mudah
sfidn.com - Kandungan nutrisi madu memang baik untuk tubuh. Madu bisa menjadi alternatif yang bagus untuk pengganti gula karena tak mengandung kalori. Madu yang bagus umumnya diproduksi langsung oleh lebah. Namun, yang biasa menjadi persoalan adalah kualitas madu.
Menemukan madu yang baik dan murni dapat menjadi tantangan yang cukup berat. Kini telah banyak komoditas pangan yang memalsukan madu. Madu palsu biasanya dihasilkan dari larutan glukosa, sirup jagung fruktosa tinggi, dan bahan-bahan lainnya yang tentunya tak bermanfaat bagi tubuh. Untuk memastikan madu tersebut palsu, Anda harus membuka botol madu tersebut, jika terdengar suara letupan kecil, artinya madu tersebut palsu. Letupan tersebut terjadi karena proses fermentasi yang telah terjadi di dalamnya.
Tagline 100% diproduksi dengan madu alami, madu hutan, dan madu organik kadang kala tak bisa dengan mudah dipercaya begitu saja. Anda harus memastikan sendiri apakah madu tersebut asli atau palsu. Berikut beberapa cara mudah membedakan madu asli dan palsu.
Cara Mudah Membedakan Madu Asli dan Palsu
1. Cek kadar kekentalan
Ciri-ciri madu asli adalah tidak lengket ketika digosok di sela-sela jari, sedangkan madu palsu cukup lengket. Hal itu terjadi karena tingginya persentase tambahan pemanis dan aditif. Untuk mencari tahu keaslian madu dari kadar kekentalan, letakkan sedikit madu di ibu jari dan periksalah apakah madu menyebar seperti cairan lainnya. Madu murni memiliki karakteristik kental, sedangkan madu palsu akan lebih mudah berair.
2. Ketebalan tekstur madu
Madu asli memiliki tekstur yang lebih tebal dan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk berpindah antartempat. Sementara itu, madu yang tidak asli bersifat tidak padat dan tidak membutuhkan waktu yang lama ketika dipindahkan ke medium lain.
3. Perbandingan rasa
Rasa madu asli tidak terlalu manis dan lebih mudah hilang dibandingkan madu palsu. Jika memanaskan atau mendinginkan madu murni, Anda akan mengubah rasa dan mematikan semua gizi dalam madu. Sementara itu, madu palsu memiliki rasa sangat manis karena ada tambahan gula dan pemanis buatan.
4. Perbedaan aroma
Madu murni beraroma harum seperti bunga atau aroma herbal lainnya. Sementara itu, madu palsu hampir tidak mengeluarkan aroma apa pun, hanya sekadar manis.
5. Lakukan tes pembakaran
Madu murni mudah terbakar. Anda harus berhati-hati saat melakukan tes ini. Ambil korek api kayu, celupkan korek api yang telah menyala ke dalam madu. Jika api mati, kemungkinan madu Anda palsu dan mengandung sejumlah kelembapan.
6. Periksa keaslian madu dengan menggunakan cuka
Campurkan air dan 2—3 sendok makan cuka, kemudian celupkan ke dalam madu. Campurkan bahan-bahan ini. Jika campuran berbusa, maka kemungkinan besar madu Anda palsu.
7. Metode pelarutan
Ciri-ciri madu asli umumnya tidak larut dalam air dan menggumpal pada bagian dasar. Jika dikombinasikan dengan alkohol, madu akan mengendap di bagian bawah. Sementara itu, madu palsu mudah larut karena mengandung banyak zat aditif. Selain itu, ketika dilarutkan dengan alkohol, madu palsu akan berubah warna menjadi keputihan seperti susu.
Itulah tujuh cara membedakan madu asli dan palsu. Ada banyak perbedaan antara madu murni dan palsu. Dengan memahami beberapa cara di atas, Anda bisa memilih madu murni yang baik untuk kesehatan.
June 8, 2023
Salam dari
<a href="https://bit.ly/3IZohT2">Supplier Madu Asli</a> |