Ini Dia Latihan yang Dapat Dilakukan saat Lelah dan Stres
sfidn.com - Aktivitas sehari-hari seringkali membuat Anda lelah. Selain itu, deadline dan banyaknya pekerjaan juga tak jarang membuat Anda stres. Sebelum terjadinya COVID-19, rasa lelah dan stres sudah sering dirasakan oleh para pekerja di kota-kota besar, namun kini kondisi diperparah dengan situasi pandemi.
Ada banyak berita yang membuat Anda menjadi lebih cemas dari biasanya. Hal itu dapat menyebabkan stres mental. Stres berkepanjangan dapat memperburuk kondisi fisik dan melemahkan imunitas Anda. Banyak orang yang melampiaskan rasa stres mereka dengan melakukan latihan kebugaran. Menurut salah satu penelitian yang dimuat dalam Journal of Strength and Conditioning Research, latihan kebugaran berlebihan yang dilakukan saat lelah dan cemas justru akan menimbulkan negatif. Oleh karena itu, Anda harus memilih jenis olahraga yang dapat dilakukan saat lelah dan cemas.
Berikut ini latihan saat lelah dan stres yang dapat Anda lakukan.
Latihan yang Dapat Dilakukan saat Lelah dan Stres
1. Fartlek Workout
Fartlek berasal dari bahasa Swedia, yang berarti ‘permainan cepat’. Jenis latihan saat lelah dan stres ini dilakukan dengan berjalan lambat dalam satu menit awal, kemudian berjalan cepat di satu menit berikutnya. Setelah gerakan tersebut dilakukan, tambahkan satu menit pemulihan tubuh. Lakukan gerakan ini berulang kali hingga Anda merasa siap melakukan lari dengan jarak yang lebih jauh.
Latihan ini bisa Anda lakukan kapan saja, sesuai dengan suasana hati dan kondisi tubuh Anda. Latihan fartlek umumnya dilakukan dalam waktu lima menit, satu menit jalan lambat, satu menit jalan cepat, mengulangi gerakan, dan satu menit pendinginan atau pemulihan.
2. Hatha atau Vinyasa Yoga
Yoga adalah olahraga yang bertujuan untuk meredakan stres dan melatih keseimbangan tubuh. Namun, tidak semua gerakan yoga bisa Anda lakukan saat merasa lelah dan stres. Anda perlu mencari tahu gerakan dan tujuannya terlebih dahulu. Hatha yoga dan Vinyasa adalah salah satu gerakan yang baik untuk dilakukan saat Anda merasa lelah. Hal itu disebabkan gerakan ini lembut dan mampu merelaksasi tubuh hingga ke jaringan otak.
3. Lightweight Dumbbell Circuit
Latihan menggunakan dumbel biasanya ditujukan untuk melatih seluruh tubuh dengan pola gerakan fungsional. Untuk melakukannya, Anda memerlukan sepasang dumbel. Umumnya, pemula menggunakan dumbel dengan berat 2kg. Biasanya, pemula melakukan dumbel dengan 10-12 kali repetisi. Untuk satu sesi latihan, sebaiknya dilakukan 45 detik, kemudian 15 detik istirahat. Latihan dengan dumbel ini bisa dilakukan 2 hingga 5 kali seminggu.
4. REHIT
Melakukan latihan HIIT bisa membuat tubuh Anda lelah. Untuk mengatasi hal tersebut, Anda bisa mencoba gerakan REHIT, latihan intensitas tinggi dengan pengurangan tenaga, menggunakan intensitas supramaksimal selama periode yang lebih singkat. REHIT dilakukan dengan 2 menit pemanasan, gerakan interval 2 x 20 detik dengan 3 menit pemulihan, 3 menit pendinginan untuk latihan yang dilakukan selama 8 menit.
Jika Anda ingin mendapatkan efek yang lebih baik, tubuh dan pikiran makin rileks, REHIT dapat dilakukan selama 45 menit di rumah. Jenis olahraga REHIT adalah berlari, berjalan, bersepeda, naik turun tangga, lompat tali, dan lain sebagainya.
5. Hip-Opening Mobility Flow
Duduk sepanjang hari, terutama ketika Work From Home (WFH) dapat membuat pinggul mudah kaku dan tubuh merasa lelah. Untuk melakukan latihan saat lelah dan stress, Anda dapat melakukan beberapa gerakan berikut.
Standing hip circles
Angkat satu lutut setinggi mungkin, kemudian gerakkan lutut dari arah depan ke samping, putar pinggul ke dalam. Kemudian ulangi gerakan dengan kaki berlawanan. Lakukan sebanyak lima kali di setiap sisi.
Deep squat
Jaga agar dada Anda tetap tegak dan lutut menekan. Lakukan gerakan 30 detik.
Seated internal hip rotations
Posisi duduk di lantai dengan kaki sedikit ditekuk di depan. Kemudian, dorong satu kaki ke lantai dengan mengaktifkan pinggul. Lakukan 10 kali di setiap sisi.
Itulah lima jenis latihan yang bisa Anda lakukan saat stres dan lelah. Pastikan Anda juga mengonsumsi makanan sehat agar imunitas tubuh tetap terjaga.