Kalori Telur Rebus untuk Asupan Nutrisi Terbaik
sfidn.com - Telur adalah salah satu bahan makanan yang menjadi pelengkap menu utama. Kemudahan untuk mendapatkan dan mengolahnya membuat telur menjadi menu wajib di beberapa sajian masakan. Tapi, tahukah Anda dengan kalori telur rebus? Kalori pada telur sangat penting untuk diketahui, karena menyangkut kalori harian yang dibutuhkan tubuh. Berikut adalah ulasannya.
Kalori Telur Rebus
1. Telur Ayam Rebus
Telur, khususnya yang direbus, memiliki kalori tidak melebihi 100 kal dalam penyajiannya. Dengan demikian, telur dapat disajikan bersama nasi putih dan lauk lain, yang memiliki kalori lebih tinggi. Pastikan Anda mengetahui kalori dari setiap makanan yang dimakan, agar tidak melebihi batasan kalori yang dibutuhkan tubuh per harinya.
Telur rebus memiliki jumlah kalori 77 kal. Kandungan dominan dalam telur rebus adalah protein, sebesar 6.3 gram. Telur rebus juga memiliki total lemak rendah 5.3 gram. Kandungan kolesterol pada telur rebus 212mg, sedangkan untuk karbohidrat 0.6 gram. Tidak hanya protein, sebuah telur rebus memiliki banyak kandungan vitamin, seperti vitamin A, B2, B5, dan B12. Dengan nutrisi yang sangat kaya, telur rebus dapat memberikan banyak manfaat untuk tubuh.
2. Telur Bebek Rebus
Berbeda dengan telur ayam, telur bebek memiliki kalori lebih tinggi, bahkan hampir dua kali lipatnya. Telur bebek rebus memiliki 130 kal per 70 gram. Kalori yang ada pada telur bebek rebus memiliki persentase 6% terhadap kebutuhan kalori harian. Dengan demikian, telur bebek sangat direkomendasikan untuk para vegetarian, yang mana dapat memberikan lebih banyak kandungan protein.
Sama seperti telur ayam rebus, telur bebek juga memiliki kandungan protein tinggi. Jumlahnya 8 gram atau 27% dari total kalori telur rebus. Selain itu, terdapat berbagai vitamin, seperti Vitamin B1, B2, B5, B9, B12, dan Vitamin E. Telur bebek rebus juga memiliki zat besi, seng atau zink, zat kolin, dan selenium.
Yang perlu diperhatikan dalam mengkonsumsi telur bebek rebus adalah kandungan lemaknya yang cukup tinggi. Dengan demikian, telur bebek rebus tidak relatif cocok untuk seseorang yang sedang menjalankan program diet. Meskipun begitu, dari kandungan nutrisi yang ada, telur bebek rebus memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
3. Telur Puyuh Rebus
Sebagian orang berpikir bahwa telur puyuh adalah makanan yang memiliki sedikit kalori. Padahal, telur puyuh memiliki nilai penyajian dan kalori yang sama dengan telur ayam. Begitu juga dengan nilai proteinnya. Dengan demikian, memakan telur puyuh memiliki kesamaan dengan telur ayam. Yang membedakan telur puyuh dengan jenis telur lainnya adalah kandungan kolesterolnya yang cukup tinggi, meski bentuknya relatif lebih kecil.
Sebagai perbandingan, kandungan kolesterol pada telur ayam adalah 211 mg, sedangkan telur puyuh memiliki kandungan 422 mg dengan penyajian yang sama. Dengan demikian, Anda sangat disarankan untuk tidak terlalu sering mengkonsumsi telur puyuh, terutama jika memiliki pantangan dalam makanan.
Meskipun begitu, telur puyuh memiliki banyak kandungan vitamin, seperti Vitamin A, B2, B5, B6, B9, B12, dan E. Terdapat juga zat besi, seng atau zinc, zat selenium, dan fosfor. Dengan demikian, telur puyuh tetap memiliki kandungan gizi yang bermanfaat bagi tubuh.
Manfaat Telur Rebus untuk Kesehatan
1. Kaya Protein
Salah satu kandungan paling dominan pada sebuah telur adalah proteinnya yang kaya. Protein adalah zat yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Diantaranya adalah pembentukan otot dan tulang, serta memproduksi enzim dan hormon. Telur memiliki sekitar 6 gram protein dengan kualitas yang sangat tinggi. Maka dari itu, telur adalah salah satu sumber protein yang dapat mudah ditemukan dan dikonsumsi.
Terdapat informasi keliru yang beredar di masyarakat, yaitu tentang protein hanya dapat ditemukan pada putih telur. Padahal, lebih dari separuh protein pada sebuah telur berada pada bagian kuningnya. Dengan demikian, Anda tidak perlu ragu untuk memakan kuning telur dengan anggapan bahwa protein tidak ada di dalamnya.
2. Menjaga Saraf dan Otak
Dapat dibilang, kolin adalah salah satu zat penting dalam tubuh yang namanya jarang didengar. Kolin memiliki peranan penting dalam menunjang kesehatan tubuh, terutama pada proses-proses sangat penting di dalam tubuh. Kolin adalah zat yang harus dipenuhi setiap harinya. Sayangnya, tubuh kita tidak menghasilkan kolin yang banyak. Maka dari itu, perlu asupan makanan yang memiliki kandungan zat kolin tinggi, salah satunya adalah telur yang direbus.
Keberadaan kolin bisa dibilang sangat penting untuk tubuh, karena dapat membantu proses pembentukan asetilkolin, yang berpengaruh positif untuk menjaga sistem saraf di dalam tubuh. Selain itu, kolin juga memiliki peranan vital untuk menjaga fungsi kognitif pada otak. Dengan demikian, ini juga bisa membantu kesehatan janin yang masih ada di dalam rahim.
3. Menguatkan Tulang
Tidak banyak yang menyangka bahwa telur rebus juga memiliki kandungan Vitamin D yang tinggi. Seperti diketahui, vitamin D merupakan vitamin yang memiliki fungsi utama pada penguatan tulang. Dengan memakan telur rebus, itu artinya Anda telah memberi zat untuk menjaga kekuatan tulang pada tubuh.
Dengan tulang yang kuat, ini akan memudahkan kalsium untuk terserap sehingga kesehatan tulang akan tetap terjaga. Tulang gigi adalah salah satu tulang yang mendapat pengaruh signifikan dari kandungan vitamin D yang berasal dari telur rebus.
4. Menjaga Metabolisme
Selain vitamin D, telur rebus juga memiliki kandungan vitamin B12, yang berfungsi untuk menjaga metabolisme tubuh. Ini yang menjadi alasan mengapa telur rebus menjadi menu utama bagi seseorang yang sedang menjalankan program diet. Dengan metabolisme yang terjaga, berat badan juga akan mudah dikontrol.
Selain itu, terdapat zat antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas. Radikal bebas adalah senyawa yang sangat berbahaya, karena dapat mengganggu proses yang terjadi pada tubuh.
Dengan demikian, Anda akan semakin terlindung dari radikal bebas yang bisa menyebabkan berbagai penyakit.
5. Membantu Mengurangi Berat Badan
Sudah menjadi hal umum bahwa telur rebus sering dipakai sebagai makanan diet pengganti menu lain. Tak jarang yang hanya sarapan dengan telur rebus tanpa nasi. Seberapa efektifkah menggunakan telur rebus untuk menurunkan berat badan? Telur rebus memiliki perpaduan banyak kandungan yang membuat perut lebih lama kenyang. Dengan demikian, Anda akan terhindar dari nafsu makan yang tinggi.
Telur juga memiliki kalori yang relatif rendah, sehingga Anda bisa memakannya tanpa khawatir dengan jumlah kalori yang akan masuk dalam tubuh. Kalori adalah salah satu aspek yang menyebabkan seseorang memiliki postur badan tertentu. Kelebihan kalori dapat membuat seseorang mengalami obesitas, begitu juga sebaliknya. Oleh karena itu, banyak orang mengkonsumsi telur rebus supaya kalori yang masuk dalam tubuh tetap terjaga dan tidak melebihi ambang batas.
Kesimpulan
Setelah mengetahui kalori telur rebus, bebek, dan puyuh, kini Anda bisa menyesuaikannya dengan kalori lain dari menu yang biasa dimakan. Memakan sesuatu dengan kalori yang tidak melebihi ambang batas akan memberikan pengaruh positif bagi tubuh. Terlebih, telur memiliki banyak kandungan zat yang bermanfaat untuk kesehatan.
Referensi:
- https://www.healthline.com/nutrition/boiled-egg-nutrition#protein
- https://www.fatsecret.com/calories-nutrition/generic/egg-whole-boiled
- https://www.verywellfit.com/hard-boiled-egg-calories-and-fat-3495628
- https://www.livestrong.com/article/338071-the-nutritional-value-of-duck-eggs/
- https://www.livestrong.com/article/337189-quail-egg-nutrition/