Kenapa Anda Harus Melakukan Program Full-Body Workout? Ini Jawabannya!
sfidn.com – FBW atau full-body workout atau dalam bahasa Indonesianya latihan tubuh secara menyeluruh adalah suatu program latihan untuk melatih seluruh kelompok otot tubuh Anda yang dilakukan pada satu sesi latihan. Program latihan ini tentunya berbada sekali dengan split training yang merupakan program latihan dengan melibatkan kelompok otot tertentu saja.
Kita tentu sudah paham bahwa split training adalah program latihan yang sering dilakukan oleh fitness mania. Melalui program split training, kita bisa melatih masing-masing kelompok otot dengan volume yang lebih besar, namun frekuensi latihan adalah hal yang harus dikorbankan. Sedangkan pada program latihan FBW, kita hanya harus mengorbankan volume latihan namun tetap dilakukan dengan frekuensi tinggi. Untuk itu, Anda harus melakukan program FBW, kenapa? berikut alasannya:
1. Meningkatkan Pembakaran Lemak
Berbagai penelitian telah melaporkan bahwa program FBW mampu meningkatkan pembakaran lemak tubuh daripada program split training. Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Biology of Sport pada tahun 2016 lalu melaporkan bahwa para peserta yang melakukan program latihan FBW sebanyak tiga kali seminggu mampu mengurangi jumlah lemak yang lebih banyak daripada peserta lain yang melakukan program split training.
Program latihan FBW mampu membantu meningkatkan pembakaran lemak karena adanya aktivasi gen. Aktivasi ini sangat penting dalam menentukan tujuan akhir latihan Anda, baik itu dalam membakar lemak, atau meningkatkan massa otot. Program FBW juga mampu meningkatkan aktivasi gen guna mempercepat laju metabolisme pada otot, proses tersebut mampu berlangsung hingga seharian penuh. Sehingga, pembakaran lemak dan karbohidrat di dalam tubuh akan lebih banyak guna menyuplai kebutuhan energi.
2. Meningkatan Massa Otot
Masih dalam studi yang sama, para peneliti juga melaporkan bahwa para peserta yang melakukan program latihan FBW mengalami peningkatan massa otot yang lebih banyak daripada peserta lain yang melakukan program split training. Alasannya diketahui karena para peserta yang melakukan program FBW mengalami peningkatan rasio hormon testosteron yang lebih besar daripada hormon kortisol. Semakin tingginya hormon testosteron di dalam tubuh, maka akan semakin rendah pula hormon kortisolnya. Hal tersebut akan mampu membuat tubuh berada pada fase anabolik yang mampu memaksimalkan pembentukan protein otot menjadi lebih maksimal.
3. Kekuatan yang Lebih Besar
Pada penelitian lainnya, para peneliti membagi dua kelompok peserta, yaitu kelompok yang lebih kuat dan lemah, tolak ukurnya adalah dari kemampuan mereka melakukan latihan squat. Kelompok yang lebih kuat lalu dibagi menjadi dua, yaitu kelompok yang menjalani program FBW, dan kelompok split training. Hasilnya, para peneliti melaporkan bahwa kelompok yang menjalani FBW mampu meningkatkan kekuatan yang lebih besar daripada mereka yang menjalani program split training.
4. Meningkatkan Kesehatan Tubuh
Adanya aktivasi gen pada setiap serat otot karena latihan FBW akan mampu menjaga laju metabolisme tubuh secara lebih baik. Hal tersebut tentunya sangat berperan besar dalam mencegah berbagai ancaman akan adanya gangguan metabolik. Berapapun usia Anda saat ini, melakukan program latihan FBW akan mampu meningkatkan kesehatan Anda secara menyeluruh
Itulah alasan kenapa Anda harus melakukan latihan FBW atau Full-Body Workout. Sudah siap melakukannya?
Referensi:
Crewther, B., Heke, T., & Keogh, J. (2016). The effects of two equal-volume training protocols upon strength, body composition and salivary hormones in male rugby union players. Biology of Sport, 33(2), 111–116. doi:10.5604/20831862.1196511