sfidn - Latihan Diamond Push-up Untuk Otot Dada

Latihan Diamond Push-up Untuk Otot Dada

sfidn.com - Saat Anda telah berhasil menguasai latihan yang memanfaatkan berat badan Anda, nantinya pasti Anda akan sangat kagum karena begitu berharganya senjata kebugaran tubuh Anda. Pada awalnya, Anda hanya akan butuh penyesuaian kecil untuk membuat variasi gerakan dan otot yang akan ditargetkan.

Gerak diamond push-up merupakan salah satu contohnya. Sebenarnya, seluruh variasi gerakan akan memberikan kontraksi pada otot dada, trisep, dan bahu. Melakukan gerakan push-up pada umumnya akan memfokuskan kontraksi pada otot trisep Anda. Sebaliknya, melakukan push-up dengan gerakan yang lebar akan memberikan kontraksi pada otot dada. Gerakan diamond push-up adalah salah satu variasi gerakan push-up yang paling sulit dilakukan dari semua variasi gerakan push-up. Jadi, jangan terkejut Jika Anda hanya bisa melakukan gerakan ini lebih sedikit dari pada gerakan push-up biasanya.

Cara Melakukan Diamond Push-Up

 

 

Posisikan tubuh seperti gerakan push-up pada umumnya dengan tangan berada di bawah dada. Tempatkan telunjuk dan ibu jari Anda sampai keduanya bersentuhan membentuk sudut diamond atau segitiga. Rentangkan kedua lengan Anda sampai tubuh Anda terangkat lurus dari kepala sampai kaki.

Turunkanlah dada ke arah tangan dan pastikan agar siku Anda tidak berubah arah serta punggung yang tetap dalam keadaan rata. Pastikan Anda menghentikan gerakan sebelum dada menyentuh ke lantai, setelahnya dorong kembali ke posisi awal.

--- Related Article ---

Tips Melakukan Diamond Push-Up

Gerakan diamond push-up memang sulit, jadi jika Anda merasa sudah tidak kuat atau merasa sudah fail, lakukanlah jeda istirahan lalu selesaikan repitisi yang kurang tersebut. Tapi jika Anda memang benar-benar ingin menguasainya, ada baiknya agar Anda melatih otot tubuh dengan latihan push-up klasik agar kekuatan Anda bisa terbangun secara sempurna.

Sementara itu, jika Anda memang merasa gerakan ini tidak terasa terlalu sulit, Anda bisa melakukannya dengan menempatkan kaki pada sudut yang lebih tinggi seperti bangku, bola gym, dll. Bola gym akan melatih stabilitas dan otot Anda sehingga Anda akan dapat mendapatkan hasil yang luar biasa.

Itulah cara dan tips melakukan diamond push-up agar otot dada Anda menjadi lebih bidang dan juga kekar. Semoga membantu.


 
Tags:
#otot dada  #push-up 
0 Comment
Leave Your Comment

Latest Article