sfidn - Tips Bentuk Tubuh Layaknya Petinju

Tips Bentuk Tubuh Layaknya Petinju

Tips Bentuk Tubuh Layaknya Petinju. Tinju adalah olahraga dan seni bela diri yang menampilkan dua orang partisipan dengan berat yang sama bertanding satu sama lain dengan menggunakan tinju mereka dalam rangkaian pertandingan berinterval satu atau tiga menit yang disebut ronde. Baik dalam Olimpiade ataupun olahraga profesional, kedua petinju menghindari pukulan lawan mereka sambil berupaya mendaratkan pukulan mereka ke lawannya.

Nilai diberikan untuk pukulan yang bersih dan mantap ke bagian depan pinggang ke atas yang sah dari lawan, dengan pukulan ke kepala dan dada mendapat nilai lebih. Petinju dengan nilai yang lebih tinggi setelah semua ronde selesai akan dinyatakan sebagai pemenang. Kemenangan juga dapat dicapai jika lawan dipukul jatuh dan tidak dapat bangkit sampai hitungan kesepuluh dari wasit (suatu Knockout atau KO) atau jika lawan dinyatakan tidak mampu melanjutkan pertandingan (suatu Technical Knockout atau TKO). Untuk keperluan rekor pertandingan, TKO dihitung sebagai KO.

Olahraga tinju ini tidak hanya mengandalkan repetisi pada saat mereka pad work atau latihan samsak dan juga pengalaman, melainkan juga perlunya latihan beban untuk melatih strength, agility, power, speed, dan juga reflek. Semua komponen tersebut harus dapat bersinerji agar anda dapat memaksimalkan  potensi anda. Dan juga dapat mengurangi resiko cedera dan juga untuk ketahanan tubuh dalam menerima pukulan-pukulan yang di lakukan oleh lawan tanding anda.

 


PEREGANGAN DINAMIS DAN STATIS

 Warm Up.jpg
Lakukanlah setiap gerakan selama 20 detik sebelum anda memulai latihan beban anda agar tubuh anda siap untuk menjalankan latihan anda. Kegunaan pemanasan ini adalah untuk membuat otot anda menjadi hangat. Otot yang hangat sangatlah bagus pada saat latihan. Jangan lah melakukan peregangan statis sebelum anda latihan karena dapat mengurangi potensi maksimal anda pada saat latihan. Jika anda ingin melakukan peregangan statis baiknya digunakan setelah anda menyelesaikan sesi latihan anda. Bukan berarti peregangan statis tidak baik melainkan waktu anda melakukannya itu yang menentukan baik atau tidaknya. Kedua peregangan ini sangatlah penting untuk mendapatkan performa terbaik anda, sebaiknya anda melakukan peregangan dinamis sebelum anda latihan dan melakukan peregangan statis disaat anda telah menyelesaikan sesi latihan anda.

 

LATIHAN BEBAN

Untuk anda melatih, strength speed, power, agility, dan reflek anda. Anda perlu melakukan latihan beban. Latihan beban ada 2 bisa menggunakan berat tubuh maupun berat tambahan dengan plate, barbell, dumbbell dsb sebagai resistance.  Keduanya sangat penting untuk membangun tubuh petinju.

 

  1. Latihan Dengan Beban Tubuh

 

Lakukan semua latihan sesuai urutan yang ditunjukkan, istirahat 60 detik antar set dan 3 menit sesudahnya. Ulangi selama 3 set.

  • 5 pullups

Lakukan ini dengan telapak tangan menghadap menjauh dari Anda, tangan di luar selebar bahu. Lalu rapatkan scapula anda, baru angkat tubuh anda.

  • 5 chinups

Telapak tangan menghadap ke arah Anda, tangan selebar bahu. Lalu rapatkan scapula anda, baru angkat tubuh anda.

 

  • 5 dip

Gunakan palang sejajar dan turunkan tubuh Anda sampai lengan sejajar dengan bahu.

 

  • 10 jump squats

Jongkok ke bawah sampai paha anda sejajar dan lompat setinggi mungkin.

 

  • 5 push-up

Turunkan tubuh anda sampai dada anda sekitar satu inci di atas lantai. Tubuh Anda harus membentuk garis lurus dari kepala ke tumit anda..

 

  • 20 sit-up

Berbaringlah di lantai, tekuklah lutut dengan telapak kaki tetap di lantai agar stabil, lalu angkatlah beban keatas menuju lutut anda sambil membuang nafas lalu turunkan seperti semula dan ulangi.

 

  • 30 burpees

Berdiri dengan kaki selebar bahu dan jongkok ke bawah untuk meletakkan tangan anda di lantai. Sekarang luruskan kaki Anda ke belakang dengan cepat sehingga anda berakhir di posisi push-up. lalu ambil posisi jongkok lagi dan Lompat ke atas.

 

  • 30 detik lompat tali

 

 

 

 

 

  1. Latihan Compound Movement

 

 

  • Bench Press

Flat Bench Press.jpg

 

  • Barbell Overhead Press

overhead press.jpg





  • Barbell Row

bent-over-barbellrow.jpg

  • Barbell Squat

Barbell Squat.jpg





  • Deadlift

Barbell Deadlift.jpg Lakukan setiap gerakan dengan repetisi 6-12 dan ulangi selama 3 set, untuk istirahat ambilah istirahat 90 detik antar set. Untuk peningkatan heart rate dan testoserone yang baik.

Jangan lupa untuk setiap pada akhir sesi latihan anda lakukan lah latihan perut saya menamakannya sebagai 5 menit ke surga, selamat menikmati !

  • Plank

plank.jpg






  • Side Plank (Tiap Sisi)

side-plank.jpg

  • Crunch

crunch.jpg

  • Leg raises

laying-down_leg_raises.jpg

Lakukan tiap gerakan selama 30 detik dan ulangi selama dua set tanpa istirahat.


 
0 Comment
Leave Your Comment

Latest Article