sfidn - Tips Pemulihan Efektif setelah Olahraga Crossfit

Tips Pemulihan Efektif setelah Olahraga Crossfit

sfidn.com - Crossfit adalah program olahraga yang merupakan gabungan antara sistem aerobik dan anaerobik. Latihan ini dikenal dengan latihan intensitas tinggi dan membutuhkan banyak energi. Dalam latihan ini alat olahraga yang digunakan beraneka ragam, mulai dari alat gym hingga beban tubuh sendiri.

Intensitas tinggi dan jadwal latihan yang ketat membuat crossfit menjadi metode latihan yang sering dianggap efektif membentuk tubuh ideal. Meskipun demikian, Anda juga tetap harus memperhatikan tahap pemanasan dan pemulihan setelah olahraga crossfit. Pasalnya, program pemulihan yang tepat akan membuat tubuh Anda berada di jalur yang benar. Dengan kata lain, pemulihan dapat membantu Anda membentuk tubuh ideal.

Berikut beberapa cara pemulihan efektif yang dapat Anda lakukan setelah olahraga crossfit yang telah SFIDN rangkum. 

 

Tips Pemulihan setelah Olahraga Crossfit

 

1. Lakukan pendinginan dengan tepat 

 

sfidn-pendinginan-olahraga

 

Pada saat Anda melakukan olahraga, terutama olahraga crossfit, suhu tubuh akan meningkat dan asam laktat terbentuk di otot dan tak jarang zat ini menyebabkan nyeri otot dan lelah. Dengan melakukan pendinginan, otot Anda akan bersiap menurunkan suhu untuk memulihkan kondisi tubuh. Pendinginan setelah latihan juga dapat meningkatkan fleksibilitas otot tubuh setelah latihan crossfit.

 

2. Minum banyak air mineral 

 

sfidn-minum-air-setelah-crossfit

 

Minum air putih setelah berolahraga telah terbukti mampu membuat tubuh tetap terhidrasi dan memberikan manfaat kesehatan fisik. Secara ideal, Anda bisa minum air mineral sekitar 250 ml dalam waktu 30 menit setelah olahraga. Untuk setiap 0,5 kg berat tubuh yang berkurang, sebaiknya Anda menggantinya dengan 450 hingga 500 ml air mineral.

Saat sel otot tidak memiliki cukup air, volume produksi protein dalam tubuh Anda akan melambat. Sintesis protein pascalatihan akan terhambat. Tak hanya itu, air mineral juga telah terbukti mampu meningkatkan performa latihan. 

 

3. Mandi dengan air dingin 

 

sfidn-mandi-air-dingin-setelah-olahraga-crossfit

 

Saat olahraga, tentu keringat tubuh akan keluar dari kulit. Hal ini akan membuat tubuh Anda lembap dan meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh. Hal itu bertujuan untuk menstabilkan suhu tubuh yang sedang meningkat.

Untuk menghilangkan bau tak sedap akibat keringat, Anda bisa mandi setelah olahraga. Anda dapat mandi dengan air dingin agar otot lebih mudah berelaksasi dan pulih kembali. Nyatanya, mandi dengan air dingin setelah olahraga dapat membantu Anda menurunkan berat badan. Lemak cokelat dalam tubuh dapat membantu menurunkan berat badan. Lemak cokelat dalam tubuh akan aktif ketika tubuh terpapar suhu rendah seperti air dingin. 

--- Related Article ---

 

4. Konsumsi makanan tinggi protein

 

sfidn-makanan-tinggi-protein

 

Olahraga tentu menghabiskan energi Anda. Untuk mengisi kembali energi yang telah digunakan selama olahraga, Anda dapat mengonsumsi makanan tinggi protein. Konsumsi makanan tinggi protein dapat mengurangi peradangan dan memulihkan otot yang tegang selama olahraga. Beberapa makanan tinggi protein, antara lain daging sapi, ikan, telur, tahu, tempe, dan susu. 

 

5. Pastikan tidur berkualitas

 

sfidn-tidur-berkualitas-setelah-olahraga-crossfit

 

Pastikan tidur Anda berkualitas setelah olahraga. Tidur berkualitas dapat dilakukan untuk mengisi kembali cadangan energi dan cairan yang hilang selama olahraga. Tak hanya itu, tidur berkualitas juga membuat Anda dapat mengoptimalkan sintesis protein.

Itulah tips pemulihan efektif setelah olahraga crossfit. Sebaiknya awali olahraga crossfit dengan pemanasan yang maksimal.


 
Tags:
#crossfit  #olahraga crossfit  #pemulihan olahraga crossfit 
0 Comment
Leave Your Comment

Latest Article