Bentuk Tubuh Atletis tanpa Steorid
Info
Bentuk Tubuh Atletis tanpa Steorid
January 23rd, 2018

sfidn.com – Apakah bisa membentuk tubuh berotot atletis tanpa menggunakan steroid? Tidak sedikit pria yang menginginkan bentuk tubuh kekar secara instant dan tidak membutuhkan latihan yang terlalu lama dan intens. Pilihan yang mereka ambil adalah dengan menggunakan steroid. Steroid adalah bentuk sintetis dari hormone testosterone, sebenarnya hormin ini merupakan hormon pria yang sangat berperan dalam proses pubertas dan juga proses pembentukan otot. Inilah yang menjadi alasan mengapa steroid digunakan untuk membentuk tubuh dan otot secara instan. 

Biasanya, resep steroid dibuat oleh dokter untuk tujuan pengobatan gejala-gejala dari penyakit tertentu seperti penyakit terlabatnya pubertas, atau penurunan fungsi otot (biasa disebut dengan atrofi) pada penderita AIDS. Tetapi jaman sekarang telah banyak yang menggunakan steroid ini sebagai jalan pintas untuk mendapatkan bentuk tubuh altetis dan otot besar dengan lebih cepat. 

SFIDN Baca juga


Konsumsi steroid sebenarnya tidak aman untuk kesehatan anda. Steroid akan menghasilkan efek samping yang berbahaya seperti kemandulan, penurunan sel sperma, dan juga kanker hati yang mengakibatkan kematian. Hindarilah steroid sedini mungkin, jika anda menginginkan tubuh atletis dan berotot, bentuklah dengan cara berlatih dengan sungguh sungguh dan imbangi dengan nutrisi yang yang sehat dan istirahat yang cukup. Anda bisa membaca tips fitness lengkap SFIDN dan mengimplementasikannya dalam latihan kalian. 

Biasakan pola hidup sehat, dan berolahraga di gym, atau tempat olahraga lainnya dan tentukan goal latihan dengan jelas pastinya ya. Jadi, jawaban dari pertanyaan “ Apakah bisa bentuk otot tubuh atletis tanpa steroid? “ adalah TENTU SAJA BISA! Bagaimana? Dengan rutin berlatih secara sungguh-sungguh, imbangi nutrisi sehat dan bergizi, dan istirahat yang cukup setelah berlatih. Selamat mencoba dan semoga berhasil! Salam olahraga!


SHARE