Cara membentuk otot dada tanpa alat
February 15th, 2017
sfidn.com - Tips tentang cara membentuk memperbesar otot dada tanpa menggunakan alat dibawah ini bermanfaat untuk referensi latihan kalian dirumah agar mendapatkan bentuk otot dada yang bidang dan besar pastinya.
Cara membentuk otot dada tanpa alat
1. Latihan Chest strech
Sebelum masuk ke latihan inti dada, kalian perlu melakukan pemanasan dan peregangan otot terlebih dahulu. Tujuan dari peregangan dan pemanasan otot ini adalah untuk menghindari terjadinya cedera otot dan juga sekaligus bisa menambah efektifitas latihan kalian nantinya. Latihan chest strech ini tidak akan memperbesar otot dada secara langsung namun bisa memuat otot lebih elastis sehingga lebih mudah dan lebih siap saat masuk ke latihan inti nantinya.
2. Latihan Push up
Olahraga gerakan push up merupakan salah satu latihan inti untuk membentuk dan memperbesar otot bagian dada dan bagian lengan tangan. Push up akan melatih dan membentuk seluruh otot bagian atas khususnya otot lengan, bahu, punggung, dada, dan juga perut. Tetapi bagian otot yang mendapatkan impact maksimal adalah otot dada dikarenakan otot dada akan bergerak sangat maksimal. Variasi push up yang bisa kalian lakukan adalah push up basic, elevated push up, power push up, dan juga inchline push up.
- TIPS TINGKATKAN PERFORMA KETIKA WORKOUT
- KUMPULAN MAKANAN UNTUK TULANG PADAT DAN KUAT
- OLAHRAGA PERBESAR OTOT BETIS
3. Latihan Dips
Gerakan latihan ketiga yang bisa dilakukan untuk membentuk otot dada adalah latihan dips. Latihan dips merupakan latihan otot yang bisa dilakukan dengan sepasang kursi. Gerakan pada dips ini memang terlihat mudah, tetapi dengan melakukan latihan ini kalian akan mendapat hasil cukup bagus dalam membentuk otot khususnya otot dada kalian. Sepasang kursi digunakan untuk latihan dips basic, sedangkan satu buah kursi digunakan untuk melakukan gerakan tricep dips.
Nah itu dia tiga jenis latihan cara untuk membentuk dan memperbesar otot dada tanpa alat yang bisa kalian coba, selamat mencoba dan salam olahraga!