Cara Mudah Perbesar Otot Lengan
Otot Lengan
Cara Mudah Perbesar Otot Lengan
July 5th, 2018

sfidn.com – Sedang mencari tips atau cara termudah untuk memperbesar otot lenganmu? Kamu datang di artikel yang sangat tepat. Pada artikel ini, kami akan berbagi tentang jenis olahraga yang bisa kamu coba khususnya bagi kamu yang  memiliki goal latihan memperbesar otot lengan. Apa saja jenis-jenis latihan yang mudah untuk membentuk otot lengan yang dimaksud?


Cara Mudah Perbesar Otot Lengan


5 jenis latihan mudah untuk membentuk otot lenganmu agar lebih besar dan kekar diantaranya adalah :


1. Push Up

Berlatih push up adalah jenis olahraga yang paling populer terutama untuk goal latihan membentuk atau memperbesar otot lengan. Selain bisa membantu memperbesar otot lenganmu, push up juga sekaligus membakar kalorimu bro! Simak video dibawah ini untuk melihat cara melakukan Push Up yang baik dan benar :



2. Angkat lengan & kaki diarah berlawanan

Selanjutnya adalah latihan mengankat kengan dan kaki dengan arah berlawanan. Cara melakukannya yaitu dengan persiapkan posisi tubuh bertumpu pada 4 tumpuan, kedua lengan lurus di bawah bahu dan kedua lutut lurus dibawah panggul. Selanjutnya bentangkan kaki kirimu lurus kebelakang, bentangkan tangan kanan lurus kea rah depan. Lakukan gerakan tersebut sampai 15 kali, tahanlah selama 5 detik tiap posisinya.  Lakukan dengan posisi sebaliknya.


3. One leg rear delt raise

Pada latihan ini kamu wajib mengankat beban sekitar 2 sampai 3 kg di masing-masing tanganmu. Setelahnya, pasang posisi berdiri dengan merentangkan tangan ke arah samping sambil membawa beban. Kemudian angkat satu kakimu kea rah belakang sambil condongkan tubuh ke depan. Tahanlah posisi tubuhmu sejajar lurus dari kepala sampai kaki. Kemudian naik turunkan lengan seperti gerakan sayap burung 10 sampai 15 kali. Ulagi dengan kaki lainnya. Selengkapnya tentang One leg rear delt raise silakan lihat video dibawah ini : 




4. Curls

Latihan curls menggunakan barbell ataupun dumbbell adalah pilihan kamu lainnya untuk membentuk otot lengan dengan mudah. Cobalah untuk memulainya dengan beban yang ringan terlebih dahulu. Peganglah kedua dumbbell dengan kedua tanganmu dengan kondisi telapak tangan menghadap keatas, kemudian angkat beban tersebut kea rah dada. Saat angkat beban tersebut, usahakan jangan menggerakan sikumu dan pastikan sikumu berada disisi tubuh. Lakukan sebanyak 12 kali bro. 

SFIDN Baca juga


5. Monkey push

Simak video dibawah ini untuk mengetahui cara melakukan latihan monkey push dengan baik dan benar :




Nah itu dia kelima latihan otot lengan yang sangat mudah dan bisa kamu lakukan sekarang juga untuk mewujudkan mimpi memiliki otot lengan yang besar dan kekar. Semoga bermanfaat dan bagikan artikel ini ke teman-temanmu yang membutuhkan info seputar cara membentuk otot lengan yang besar dan kekar! Salam olahraga!


SHARE