sfidn.com - Fakta menarik tentang putih kuning telur. Salah satu manfaat penting dari telur adalah bisa membantu membentuk otot karena kadar protein yang tinggi pada bagian putih telur. Tetapi sebaliknya, bagian kuning telur seringkali tidak dikonsumsi dan bahkan dibuang karena konon katanya terdapat kandungan lemak jenuh didalamnya.
Fakta Menarik tentang Putih Kuning Telur
Namun berdasarkan penelitian terkini membuktikan bahwa telur putih dan kuning justru memiliki dampak baik bagi kesehatan dan pecahkan segala pendapat buruk yang dipikirkan orang-orang tentang telur khususnya bagian kuning telur ini. Ayo, ketahui tentang fakta dan alasan mengapa sebaiknya kamu tidak membuang kuning telur dan hanya mengkonsumsi putih telur saja!
Beberapa bentuk lemak jenuh, misalnya asam stearat, tidak terbukti berdampak buruk terhadap kadar kolesterol, dan umumnya diubah menjadi lemak tak jenuh tunggal di hati. Asam stearat inilah yang terkandung dalam kuning telur. Telur juga mengandung kolesterol. Tapi, apa ia mampu meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh? Meski beberapa studi mengindikasikan kemungkinan itu sampai batas tertentu, kolesterol itu bukan lagi menjadi masalah bagi mereka yang aktif, nonobesitas, dan nondiabetik. Beberapa riset justru mengungkapkan bahwa faktor genetik lebih berperan dalam kadar kolesterol dibanding makanan.
Kolesterol itu penting—dalam jumlah yang tepat—untuk mendukung performa latihan Anda di gym. Ini karena kolesterol adalah prekursor bagi testosteron, yang kita tahu dapat mendukung latihan.
Berdasarkan pengkajian studi yang diterbitkan British Medical Journal pada tahun 2015, peneliti menyimpulkan bahwa lemak jenuh tidak berhubungan dengan penyakit jantung koroner, stroke, atau diabetes tipe 2. Jadi, jangan sampai kekhawatiran akan lemak jenuh yang tak terbukti kebenarannya membuat kamu membuang kuning telurmu. Dalam dunia fitnes sendiri, telur telah menjadi salah satu sumber protein praktis tepercaya. Dilihat dari kualitas dan ketersediaan asam aminonya, telur menjadi anak emas dibanding makanan sumber protein lainnya. Selain menjadi sumber protein, telur juga diperkaya dengan beragam nutrisi penting. Dengan membuang kuning telur, Anda kehilangan sumber nutrisi yang berharga. Mari kita lihat apa bedanya bagian putih telur dan kuning telur.
Fakta Putih dan Kuning Telur
1. Putih Telur
Terdiri dari air, protein, dan sedikit nutrisi dalam jumlah kecil.
2. Kuning Telur
Mengandung 3 kali lipat kalori dan jumlah protein yang setara dengan putih telur, serta sejumlah nutrisi seperti kolin, vitamin D, serta vitamin A, E, dan K. Bagian ini ibarat multivitamin alami. Jika membentuk otot adalah tujuanmu, mengkonsumsi telur utuh adalah hal yang patut dilakukan. Telur utuh kaya akan leusin, asam amino yang penting. Terlebih, makanan ini adalah superfood dengan harga yang terjangkau.
Hubungan antara Kuning Telur dan Turun Berat Badan
Bisakah telur utuh membantu Anda menurunkan berat badan? Jawabannya tak sesederhana Ya ataupun Tidak. Faktor penentu dalam usaha kamu menurunkan berat badan adalah apakah kamu mengkonsumsi ragam makanan bernutrisi sembari memangkas kalori atau tidak. Namun, mengkonsumsi lebih banyak lemak telah terbukti dapat membantu pelaku diet merasa kenyang lebih lama dibandingkan diet rendah lemak, sembari mengoptimalkan profil hormonal mereka. Jadi, tak perlu membuang kuning telur saat diet karena lemaknya penting.
Bagian terbaik dari telur, mereka gampang didapat dan disiapkan untuk hidangan sehat. Nah, setelah mengetahui tentang fakta dari telur ini, apakah kamu masih akan tetap membuang / tidak konsumsi kuning telur yang kamu miliki? Think again and keep healthy!