
sfidn.com - Penjelasan Lengkap Olahraga Plogging dibawah ini wajib anda simak sekarang juga! Olahraga menjadi bagian penting dari gaya hidup orang-orang jaman sekarang. Tak jarang muncul tren olaharga tertentu yang kemudian viral di Instagram. Jika Anda ingin kekinian sekaligus mempromosikan gaya hidup ramah lingkungan, tren olahraga Plogging bisa anda dicoba. Tren tersebut memaksa Anda untuk jogging sambil memungut sampah yang bukan hanya baik untuk diri sendiri tapi juga orang sekitar.
Penjelasan Lengkap Olahraga Plogging
Plogging adalah jenis olahraga cardio sembari memungut sampah disekitar tempat latihan. Tren plogging pertama kali muncul di Swedia. Plogging sendiri berasal dari kata plocka upp yang artinya memungut sampah. Kini tren olahraga sambil pungut sampah tersebut sudah dilakukan di banyak kota di dunia, mulai dari London, New York, hingga Prancis. Pecinta olahraga di berbagai belahan dunia pun banyak memamerkannya di Instagram. Bagaimana dengan Jakarta?
- Cara Terbaik Tingkatkan Kualitas Tidur
- Jenis Vitamin Tingkatkan Imun Tubuh
- Tips Atasi Lapar Ketika Diet
Biasanya plogging dilakukan di taman atau lingkungan perumahan. Tak jarang tren jogging sambil pungut sampah ini juga dilakukan bersamaan dengan kegiatan komunitas lain yang sama-sama bermanfaat untuk lingkungan. Di Instagram, cukup banyak orang yang memamerkan plogging. Sejumlah orang terlihat menunjukkan plastik berisi sampah dengan pakaian olahraga. Tentu menjadi kebanggaan tersendiri bisa berolahraga sekaligus melakukan sesuatu yang baik untuk lingkungan. Mau mencoba tren olahraga plogging di Indonesia?
Nah itu dia penjelasan lengkap tentang olahraga Plogging yang wajib anda tahu, tertarik untuk mencobanya ? Selamat mencoba dan salam olahraga!