Tips lengkap untuk tingkatkan stamina tubuh
January 19th, 2017
sfidn.com - Beberapa tips lengkap untuk meningkatkan stamina tubuh dibawah ini direkomendasikan untuk kalian coba dengan tujuan memaksimalkan stamina tubuh saat melakukan olahraga maupun aktifitas sehari-hari.
Stamina atau disebut juga dengan kekuatan dan energi, adalah hal yang dibutuhkan untuk mengeluarkan tenaga dalam periode waktu tertentu. Semakin banyak stamina yang ada didalam tubuh, maka semakin lama periode waktu tenaga yang dikeluarkan. Stamina sangat diperlukan saat kita melakukan olahraga ringan maupun olahraga berat fisik maupun mental, selain itu stamina juga bisa berkaitan dengan penggunaan tenaga secara mental yang diperlukan untuk menyelesaikan tugas ataupun masalah yang sulit / troubleshooting. Keduanya sama-sama penting agar ktia bisa jalani hidup dengan lebih sehat dan tentram.
Tips tingkatkan stamina tubuh diantaranya :
1.Tingkatkan stamina dari makanan dan minuman
a. Konsumsilah makanan yang sehat dan bernutrisi
Makanan yang kita konsumsi sehari-hari adalah ibarat bahan bakar yang diperlukan oleh tubuh dalam proses mengolah energi tubuh. Dengan bahan bakar yang 'baik' tentunya 'mesin' akan bekerja dengan baik pula, begitu juga dengan tubuh kita. Konsumsilah makanan yang sehat, rendah lemak yang terdiri dari sayuran,buah, dan daging tanpa lemak. Agar mendapatkan energi yang lebih lama, disarankan agar 1/3 makanan yang kita konsumsi berasal dari tepung dan mengandung karbohidrat tinggi. Misalnya dari gandum utuh atau sering disebut dengan whole wheat.
Tips :
- Untuk mendapatkan pasokan energi yang cukup, konsumsilah makanan dalam porsi yang lebih sedikit setiap hari, bukan justru dengan memaksa konsumsi satu atau dua kali makanan dalam porsi besar.
- Pilihlah camilan yang berasal dari sayuran mentah, buah, kacang, dan protein tanpa lemak disela-sela waktu makan kalian. Bawa juga kacang-kacangan dan buah yang mengandung banyak energi ketika melakukan aktifitas dalam periode lama, seperti bersepeda, ujian sekolah misalnya.
b. Hindari dehidrasi atau kekuarangan cairan tubuh
Dengan rutin mengisi tubuh dengan air, banyak manfaat yang bisa kita dapatkan seperti membantu menurunkan berat badan, mencegah batu ginjal, dan lain sebagainya. Air mineral atau air putih (bukan susu) juga berguna dalam usaha untuk meningkatkan stamina tubuh karena bisa menekan rasa lelah otot. Otot yang mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan tidak akan bisa bekerja dengan baik, sehingga jagalah stamina tubuh kalian dengan meminum kurang lebih 1/2 liter air sebelum melakukan aktifitas atau kegiatan olahraga. Jika kalian ingin melakukan lari jarak jauh atau latihan lain dalam periode cukup lama, bawalah cairan untuk diminum ketika merasa haus/
Tips :
- Jika kalian lebih menyukai minuman aroma dan rasa-rasa, coba konsumsi Powerade atau Gatorade. Minuman tersebut mengandung elektrolit yang bisa menunjang fungsi otot saat kita berkeringat. Tetapi minuman jenis ini banyak mengandung kalori, sehingga sangat tidak cocok dikonsumsi oleh kalian yang ingin menurunkan berat badan.
- Jangan konsumsi minuman energi yang mengandung kafein berlebih. Minuman jenis ini menang bagus untuk meningkatkan stamina dalam jangka pendek, tetapi bisa melemahkan stamina pada jangka panjang.
- TIPS LENGKAP PERBESAR OTOT SECARA ALAMI
- TINGKATKAN STAMINA SEBELUM FITNES
- TIPS LENGKAP PERCEPAT RECOVERY OTOT
2. Tingkatkan stamina dari latihan fisik
a. Lakukan latihan fisik yang bervariasi
Latihan fisik bisa membuat tubuh kita lelah dalam jangka pendek, tetapi dengan melakukan latihan fisik secara teratur dan konsisten akan bisa membantu meningkatkan energi dan stamina tubuh secara keseluruhan dalam jangka waktu lama. Luangkan waktu libur untuk melakukan latihan fisik seperti latihan kardiosvaskular dan latihan kekuatan.
Tips :
- Berlatih kardiovaskular, seperti berlari, menari, aerobik, dan bersepeda bermanfaat untuk melatih organ paru-paru dan jantung kita. Sehingga bisa meningkatkan kemampuan tubuh untuk memasok O2 (oksigen) kedalam otot. Hal ini akan membuat daya tubuh dan stamina kita meningkat secara bertahap.
- Berlatih kekuatan, seperti angkat beban, latihan kekuatan tubuh (sit up, push up, back up, dan lain lain) akan bisa membangun stamina otot secara kontinuitas. Seiring berjalannya waktu, kalian akan bisa mengangkat beban yang lebih berat dari pada sebelumnya dalam periode yang cukup lama.
b. Lakukan aktifitas fisik yang kalian sukai
Kita akan lebih bisa memaksimalkan tenaga fisik yang digunakan untuk tingkatkan stamina jika kita melakukan aktifitas fisik yang kita sukai daripada sesuatu yang tidak kita nikmati. Aturlah jadwal latihan dengan segala aktifitas yagn kalian suka.
3. Istirahatlah dalam jumlah yang cukup